SOLUSI PABX UNTUK DUKUNG MOBILITAS KARYAWAN

09 September 2019
solusi-pabx-untuk-dukung-mobilitas-karyawan
Sebagai pebisnis yang sedang merintis perusahaan startup, Anda tentu membutuhkan perangkat komunikasi yang bisa meningkatkan produktivitas karyawan. Kebutuhan komunikasi pada perusahaan startup harus dapat disesuaikan dengan tingkat mobilitas yang tinggi. Keperluan bisnis dengan klien yang biasa dilakukan di luar kantor, menghadiri kelas pengembangan skill, hingga sekedar bekerja dari café, itu semua sudah menjadi hal yang biasa dilewati pekerja perusahaan startup. Namun, walaupun para karyawan tak seterusnya berada di kantor, komunikasi profesional harus tetap terjaga. Solusi perangkat komunikasi yang bisa mendukung dan menjaga konektivitas seperti ini yaitu sistem telepon PABX. Sistem telepon ini mampu menghubungkan sejumlah perangkat telepon dalam satu sistem terpadu dan hanya menggunakan satu nomor telepon. Kemampuan sistem telepon PABX ini juga sudah didukung oleh teknologi IP atau Internet Protocol.  Teknologi ini mampu menghubungkan sejumlah gadget seperti smartphone dan tablet milik karyawan dalam satu jaringan yang sama sehingga mobilitas yang tinggi dari sebuah perusahaan startup dapat diatasi dengan sistem telepon IP PABX. Alcatel-Lucent Enterprise menyediakan solusi komunikasi terintegrasi yang mampu mendukung mobilitas dan meningkatkan produktivitas perusahaan startup Anda. Dengan sistem telepon PABX OXO Connect Evolution, kebutuhan komunikasi bisnis dapat dipenuhi tak hanya pada telepon kantor dan bisa diakses melalui perangkat yang terhubung dengan internet. Dengan begitu, Anda dapat meningkatkan sistem komunikasi pada bisnis dan menunjang mobilitas dalam bekerja. Dapatkan paket promo bundling dari ALE dan Ofon yang menyediakan solusi komunikasi yang andal dan hemat untuk memulai bisnis. Terdiri dari perangkat OXO Connect Evolution, OmniSwitch 2220-P8, dan juga layanan telekomunikasi Ofon, menjadi pilihan tepat untuk mendukung komunikasi bisnis startup. Mulai dari harga Rp15.000.000, Anda bisa mendapatkan keuntungan mobilitas yang fleksibel, memungkinkan Anda untuk bekerja dimana saja dan kapan saja. Hubungi kami melalui halaman Hubungi Kami atau gunakan fitur online chat yang tersedia pada situs ini untuk informasi lebih lanjut. Baca juga artikel lainnya tentang sistem telepon PABX: